MOBILE LEGENDS
MOBILE LEGENDS: BANG BANG
Mobile Legends: Bang Bang atau ML adalah permainan vidio seluler ber-genre multiplayer online battle arena (MOBA) yang dikembangkan dan diterbitkan oleh Moonton. Dirilis pada tahun 2016, gim ini makin populer di seluruh dunia, terutama di wilayah Asia Tenggara dan sejak itu telah melampaui 1 miliar kali unduhan, dengan puncak pemain bulanan sebanyak 100 juta. Pada tahun 2021, "Mobile Legends: Bang Bang" mencapai pendapatan kotor sepanjang masa sebesar US$1 miliar dengan 44 persen pendapatannya berasal dari luar Asia, menjadikannya gim seluler teratas dari genre-nya dengan daya tarik paling global.
Mobile Legends adalah permainan MOBA yang dirancang untuk hp. Kedua tim masing-masing berisi lima orang berjuang untuk mencapai dan menghancurkan markas musuh sambil mempertahankan markas mereka sendiri untuk mengendalikan tiga jalur, yang dikenal sebagai "EXP lane", "MID lane" dan "GOLD lane", yang menghubung ke setiap markas.
Di masing-masing tim, ada lima pemain yang mengendalikan avatar sendiri-sendiri, yang dikenal sebagai "hero", dari perangkat mereka sendiri. Ada 6 jenis hero yaitu "Assasin" yang lincah dan memiliki HP rendah, "Marksman" yang memiliki damage besar dan jarak yang jauh, "Tank" yang HP tebal dan memiliki damage sangat rendah, "Fighter" yang memiliki HP dan damage yang seimbang, "Support" yang memiliki skill untuk membantu rekan tim, dan "Mage" yang memiliki damage sihir.
Di ML terdapat sebuah mode ranked match yang bisa dimainkan oleh para pemain. Biasanya, mode ini lebih cendrung intens dan kompetitif karena di dalam ranked ada sistem rank yang bakal menilai kemampuan kamu dalam bermain Mobile Legends. Mode ranked ini akan berjalan selama tiga bulan, di mana kamu bakal ditempatkan di salah satu 7 divisi rank yang ada. Setelah mencapai divisi tertentu, pemain akan mendapatkan hadiah yang bakal dibagikan pada akhir musim. Rank adalah sistem untuk pemain Mobile Legends yang menentukan seberapa mahir dan berpengalaman pemain tersebut. Pemain dihadiahi satu bintang untuk setiap kemenangan di ranked game, tetapi mereka kehilangan satu bintang untuk setiap kekalahan di ranked game. Ketika seorang pemain memiliki bintang penuh di level dalam divisi, kemenangan berikutnya akan menghasilkan promosi ke level berikutnya dalam divisi. Namun, ketika seorang pemain memiliki bintang penuh di level I dalam divisi, pemain akan dipromosikan ke divisi berikutnya. Urutan rank nya yaitu Warrior > Elite > Master > Grandmaster > Epic > Legend > Mythic > Mythic Honor > Mythic Glory > Mythic Immortal
Sekian, Terimakasih.